SISTEM Sirkulasi
Jantung
Jantung merupakan organ muskular berongga yang
bentuknya menyerupai piramid atau jantung pisang yang merupakan pusat sirkulasi
darah ke seluruh tubuh dan terletak dalam rongga toraks pada mediastinum.
Hubungan jantung dengan alat sekitarnya;
- Dinding depan berhubungan dengan sternumdan kertilagokostalis setinggi kosta ke-3 sampai ke-4.
- Dinding sampai berhubungan dengan paru-paru dan fasies mediastinalis.
- Dinding atas setinggi torakal ke-6 dan servikal ke-2 berhubungan dengan aorta, pulmonalis, dan bronkus dekstra dan insisura.
- Dinding belakang, alat-alat mediastinum posterior esophagus, aorta descendens, vena azigos, dan kolumna vertebra torakalis.
- Bagian bawah berhubungan dengan diagfragma.
Jantung difiksasi pada tempatnya agar tidak
mudah berpindah tempat. Penyogok jantung utama adalah paru-paru yang menekan
jantung dari samping, diagfragma menyongkong dari bawah, pembuluh darah besar
yang keluar dan masuk jantung sehingga jantung tidak mudah berpindah.
Faktor
yang mempengaruhi kedudukan jantung
- Faktor umur ; pada usia lanjut, alat-alat dalam rongga toraks termasuk jantung agak turun kebawah.
- Faktor rongga dada ; perubahan bentuk toraks yang menetap.
- Letak diagfragma ; menyokong jantung dari bawah jika terjadi penekanan diagfragma dan dari atas akan mendorong bagan jantung bawah ke atas.
- Perubahan posisi tubuh ; proyeksi jantung normal ditentukan tegak atau tidur terletak perubahan posisi tubuh sehingga mengubah posisi jantung.
Lapisan
jantung
Lapisan jantung terdiri dari perikardium,
miokardium, dan endokardium.
Perikardium
Lapisa ini merupakan kantong
pembungkus jantung yang terletak dalam mediastinum minus, terletak posterior
terhadap korpus sterni dan rawan iga ke-2 sampai ke-6.
Miokardium
Lapisan otot jantung menerima darah
dari arteri koronaria, ateri koronaria kiri bercabang menjadi arteri desenden
anterior dan tiga arteri sirkumfleksi. Arteri koronaria kanan memberikan darah
untuk sinoartial node, vertrikel kanan, dan permukaan diagfragma vertikel
kanan. Vena koronaria mengembalikan darah ke sinus kemudian bersikulasi
langsung ke dalam paru-paru-paru-paru.
Endokardium
Dinding dalam atrium (endokardium) diliputi
oleh membran yang mengilat dan terdiri dari jaringan endotel atau selaput
lendir yang licin (endokardium) kecuali aurikula dan bagian depan sinus vena
kava.
Bagian-bagian
jantung
- Basis kordis.
Basis kordis adalah bagian jantung sebelah atas
yang berhubungan dengan pembuluh darah besar (aorta asendens, arteri atau vena
pulmonalis, dan v. kava superior).
- Apeks kordis.
Apeks kordis adalah bagian bawah jantung yang
berbentuk puncak kerucut tumpul.
Permukaan Jantung
Permukaan
jantung (fascies cordis) terdiri dari tiga lapisan; yaitu;
- Fascies sternocostalis.
- Fascies dorsalis.
- Fascies diagfragmatika.
Tepi
Jantung
Tepi
jantung (margo cordis) terdiri dari dua lapisan, yaitu margo dekstra dan
margo sinistra.
Alur
permukaan jantung
- Sulcus atrioventricularis.
- Sulcus logitudinalis anterior.
- Sulcus logitudinalis posterior.
Ruang-ruang
jantung
- Atrium dekstra
Muara pada atriku kanan;
- Vena kava superior.
- Vena kava inferior.
- Sinus koronarius.
- Ostenum atrioventrikuler.
Vertrikel
dekstra
Terdiri dari;
- Valvula tricuspidalis.
- Valvula pulmonalis.
PEREDARAN
DARAH JANTUNG
Arteri
koronaria kanan
Arteri koronaria kanan berasal dari
sinus anterior aorta yang berjalan ke depan di antara trunkus pulmonalis dan
aurikla kanan.
Arteri
koronaria kiri
Arteri
kiri lebih besar dari arteri koronaria kanan. Arteri berawal dari sinus
posterior aora kiri berjalan ke depan antara trunkus pulmonalis dan aurikula
kiri kemudian masuk ke sulcus atrioventriculris menuju ke apeks jantung untuk
memberikan darah ventrikel kanan dari septum interventilkulasi.
PEMBULUH DARAH
Pembuluh darah adalah prasaran jalan
bagi aliran darah ke seluruh tubuh saluran darah ini merupakan sistem tertutup
jantung sebagai pemompanya. Fungsi pembuluh darah adalah pengangkut
(transportasi) darah dari jantung ke seluruh bagian tubuh dan mengangkut
kembali darah yang sudah di pakai ke jantung. Fungsi ini di sebut sirkulasi
darah. Selain itu darah juga mengangkat gas-gas, zat makanan, hasil
metabolisme, hormon, antibodi, dan keseimbangan elektrolik.
Aliran
darah pada tubuh
- Aliran darah koroner
- Aliran darah portal.
- Aliran darah pulmonal.
- Aliran darah sistemik.
Pembuluh
Darah Arteri
Arteri merupakan pembuluh darah yang
ke luar dari jantung yang membawa darah ke seluruh tubuh dan alat tubuh. Arteri
mempunyai dinding yang tebal dan kuat, tetapi mempunyai sifat yang sangat
elastis dan terdiri dari tiga lapisan yaitu;
- Tunika intima.
- Tunika media.
- Tunika eksterna.
Sirkulasi
darah aorta
Aorta merupakan pembuluh darah
arteri yang paling besar, keluar dari jantung bagian vertikal sinistra melalui
aorta asendens, membelok ke belakang melalui radiks pulmonalis sinistra turun
sepanjang kolumna verterbralis, dan menembus diagfragma turun ke abdomen. Jalan
aorta terdiri dari tiga bagian, yaitu aorta asendens, arkus aorta, dan
aorta descendens.
Aorta torakalis
Aorta
tirakalis merupakan lanjutan dari arkus aorta di sebelah kiri tepi bawah korpus
vertebrae toraklis ke-12 yang memberikan darah untuk rongga dada, terdapat di
depan ruas-ruas tulang punggung. Di belakang aorta torakalis terdapat kolumna
vertebralis, cabang-cabangnya antara lain, yaitu;
- Rongga toraks.
- Dinding toraks.
Aorta
abdominalis
Aorta abdominalis adalah bagian dari
aorta desendens yang merupakan lanjutan
dari aorta torakalis, mulai dari vertebrae torakalis ke-12 sampai vertebrae
lumbalis ke-4, dan terdapat dalam rongga abdomen.
- Arteri rongga perut
- Arteri seliaka.
- A. gastrica sinistra.
- A. lienalis.
- A. hepatiak.
- A. splenika (linenalis).
- A. mesenterika superior.
- A. renalis.
- A. spermatika.
- A. mesenterika.
- A. marginalis.
- Arteri dinding abdomen muka dan belakang.
- Rongga panggul.
- A. iliaca interna.
- A. iliaca eksterna.
Sirkulasi
arteri kepala dan leher
Arteri kepala dan leher disuplai
dari arteri karotis komunis dekstra dan sinistra. Bagian dekstra agak pendek
yang merupakan cabang dari a. aninima dan sinistra lebih panjang karena
langsung dari arcus aorta. Pada masing-masing sisi menuju ke atas leher di
bawah otot strernomastoid dan pada ketinggian perbatasan atas kartilago tritoid
membagi diri menjadi dua, yaitu;
- Arteri karotis eksterna.
- Arteri karotis interna.
Arteri
vertebralis
Arteri vertebralis merupakan cabang
bagian pertama subklavia yang berjalan naik melalui foramen prosessus
transverse, masuk ke kranium melalui foramen magnum, berjalan ke atas ke depan
dan medial mendula ablongata.
Sampai
di tepi bawah, pons arteri ini bergabung dengan membentuk a. basilaris.
Sirkulasi
arteri wajah
Wajah menerima darah dari a.
fasialis, a. temporalis superfisialis, a. transfersa fasialis, dan a.
supraorbitalis dan supratroklearis.
Pembuluh
darah vena
Pembuluh darh vena merupakan
kebalikan dari pembuluh darah arteri yang membawa darah dan alat-alat tubuh
masuk ke dalam jantung, bentuk dan susunannya hampir sama dengan arteri.
Vena
yang masuk ke jantung
- V. kava superior.
- V. kava inferior.
- Vena padmonalis.
Vena
anggota gerak atas
- Jalinan v. superfisialis.
- V. sefalika.
- V. basilika.
Vena
anggota gerak bawah
- V. superfisialis
- V. safena magna.
- V. aksesoris.
- V. safena parva.
- V. poplitea.
- V. femoralis.
- V. obturatoria.
Pembuluh
kapiler
Kapiler adalah pembuluh darah yang
sangat kecil sehingga disebut juga pembuluh rambut. Pada umumnya meliputi
sel-sel jaringan karena secara langsung berhubungan dengan sel. Pembuluh
kapiler terdiri dari kapiler arteri dan kapiler vena.
Fungsi
kapiler
- sebagai penghubung antara pembuluh darah arteri dan vena.
- Tempat terjadinya pertukaran zat antara darah dancairan jaringan.
- Mengambil hasil dari kelenjar.
- Menyerap zat makanan yang terdapat di ginjal.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar